12 September 2011

Nilailah Sesuatu Dari Banyak Sisi

Satu sisi
Kebanyakan orang menilai seseorang atau sesuatu  hanya dari satu sisi. Sebagai contoh, banyak orang menilai barang langsung dari apa yang mereka lihat, yaitu sisi fisik. Secara fisik memang terlihat bagus, tetapi apakah secara fungsional barang tersebut berfungsi dengan sangat baik? Walaupun banyak juga orang yang menilai sesuatu dari fisik dan fungsional, akan tetapi alangkah lebih baik apabila kita juga menilai dari sisi manfaatnya. Jadi, tidak hanya fisik dan fungsional, sisi manfaat juga harus dinilai. Semakin banyak kita menilai sesuatu dari banyak sisi, maka semakin jelas nilai "real" yang terlihat.

Sesuatu yang menurut kita baik, belum tentu orang lain melihat sesuatu itu baik. Hal ini dikarenakan mungkin orang tersebut menilai sesuatu tersebut dengan melihat sisi yang berbeda dengan apa yang kita lihat sehingga menimbulkan penilaian yang berbeda. Namun, bisa saja penilaiannya berbeda, walaupun yang dilihat adalah sisi yang sama. Hal ini berkaitan dengan relatifitas orang dalam menilai.

Di bawah ini ada video yang unik dan bisa menjadi pelajaran buat kita. Video ini mungkin bisa sedikit menggambarkan makna dari pendapat yang tadi telah saya sampaikan.


Sedikit informasi, ini adalah salah satu video ilusi optik hasil karya Koukichi Sugihara, pria berkewarganegaraan Jepang. Koukichi Sugihara adalah peraih juara pertama dalam kompetisi “2010 Illusion of The Year”.

Bagaimana, menarikkan videonya?
Jangan sampai salah, karena hanya melihat dari satu sisi saja. Cobalah melihat dari beberapa sisi sehingga kita bisa menilai sesuatu dengan jelas dan benar.

Salam super.. (hehe...jadi Mario Teguh ney..)
Semoga postingan ini bermanfaat.. :)

0 komentar:

 
Design by Free WordPress Themes | Customized by Blurry Eyes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Sweet Tomatoes Printable Coupons